Feeds:
Pos
Komentar

Posts Tagged ‘akreditasi rumah sakit’

Lagi Malas Update

2 minggu lebih saya ga update tulisan di blog…1 minggu lebih ga update status facebook….Mungkin hampir 1 bulan ga nengok kompasiana. Harapannya sih, ada temen-temen yang merindukan saya (ciee….).

Keengganan saya ini akibat kelelahan kerja (wuekk…emang saya doang yang kantoran). Apa mau dikata, begitulah kenyataannya. Sejak awal Januari, saya dan rekan-rekan di kantor berpacu menyelesaikan target akreditasi  Rumah Sakit pada Maret 2010 ini.

Sebenarnya pembentukan tim akreditasi sudah ada sejak Januari 2008 (Gubrakk….Lama banget). Tapi, tanpa adanya komitmen pekerjaan ini menjadi terbengkalai. Terpuruk diantara pekerjaan lainnya.

Baru setelah dikejar deadline, semuanya pada nyadar. Kalau ga dapat akreditasi, surat ijin operasional Rumah Sakit yang akan berakhir 2010 ini terancam tidak dapat diperpanjang.

Saya kebagian kerja sebagai Ka Tim standarisasi di bidang Pelayanan Unit Gawat Darurat. Ada 7 standar yang dinilai. Totalnya ada 31 parameter yang dinilai meliputi : Standar 1. falsafah dan tujuan, Standar 2. administrasi dan pengelolaan, standar 3. staf dan Pimpinan, standar 4. Fasilitas dan Peralatan, standar 5. Kebijakan dan Operasional, standar 6. Pelatihan & Pengembangan SDM, standar 7. Analisis dan Evaluasi

Tiap hari bila tidak sedang pelayanan di poli atau UGD, kerjaannya mantengin tulisan dan komputer. Bikin capek mata. Pun otak diputer dan diperas supaya tiap hari selalu ada kemajuan. Sesekali memencet tombol telepon, mengingatkan anggota tim untuk bertemu. Saya sedang rajin-rajinnya menulis. Menulis catatan kemajuan kerjaan di agenda, merancang dokumen-dokumen yang harus dipersiapkan, jadinya….saya malas menulis di tempat lainnya.

Oke deh teman, trims untuk baca curhat (sekaligus update status saya sekarang). Doain kerjaan saya cepet kelar dan Rumah Sakit saya mendapatkan akreditasi di 5 pelayanan.

Read Full Post »